Siapa yang sudah sangat menantikan kolaborasi epik dari Mobile Legends X Jujutsu Kaisen? Pasti kamu ke sini untuk melihat kira-kira hero mana saja yang mendapatkan skin kolaborasi anime populer satu ini, bukan?
Sebelumnya, dikabarkan Mobile Legends X Jujutsu Kaisen akan hadir mulai tanggal 18 Februari mendatang, di mana ada beberapa hero yang mendapatkan kolaborasi skin ini.
Hero-hero tersebut adalah Mellissa, Yin, Julian, dan Xavier.
Beberapa waktu lalu, Moonton sendiri mengumumkan kolaborasi epik ini, meski setelah itu Moonton sempat hilang beberapa saat. Akhirnya mereka kembali memberikan secercah harapan mengenai kolaborasi ini dan mengumumkan tanggal perilisannya.
Menymbut perilisan Mobile Legends X Jujutsu Kaisen ini, Moonton juga merilis informasi lain mengenai hal ini. Pengumuman berhubungan dengan hero yang akan mendapatkan skin kolaborasi, ini berupa karakter di anime Jujutsu Kaisen.
Berikut ini kami akan menunjukkan beberapa hero yang mendapatkan skin kolaborasi dari anime Jujutsu Kaisen:
- Mellisa “Nobara Kugisakki”
- Yin “Itadori Yuji”
- Julian “Megumi Fushiguro”
- Xavier “Satoru Gojo”
Sama seperti event draw yang sebelumnya sudah ada di Mobile Legends, pada pemain baru bisa mendapatkan jaminan skin Epic atau tier lebih tinggi saat mereka sudah melakukan 10 kali pull pertama.
Ya, satu-satunya cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan skin kolaborasi iniadalah dengan melakukan draw.
Berhubungan dengan perilisan skin kolaborasi Mobile Legends X Jujutsu Kaisen ini, para penggemar pun tidak perlu untuk menunggu lama. Hal ini karena skin tersebut akan rilis di tanggal 18 Februari 2023.
Moonton juga menambahkan bahwa skin kolaborasi Mobile Legends X Jujutsu Kaisen dan eventnya akan tersedia di tanggal 18 Februari 2023 mendatang.
Sebelumnya, Moonton sudah pernah memanjakan para pemain dengan menghadirkan beberapa kolaborasi dengan franchise-franchise terkenal. Sebut saja seperti Transformer, Star Wars, dan Neymar. Jr.
Kira-kira pada kolaborasi kali ini, apakah Moonton akan kembali berhasil membuat pemain tertarik untuk mendapatkan skin kolaborasi mereka? Yuk, kita nantikan kolaborasi antara Mobile Legends dengan Jujutsu Kaisen di 18 Februari ini!